Presiden Prabowo, yang mengenakan kemeja safari berwarna krem khasnya, terlihat berdiskusi intens dengan Dasco yang tampil dengan kemeja bergaris hitam putih.
Begitu pentingnya pertemuan pimpinan eksekutif dan pimpinan legislatif ini, tak satupun pejabat lain yang boleh mendampingi Presiden Prabowo.
Hal ini mengindikasikan bahwa agenda yang dibahas tentunya sangat bersifat strategis dan memerlukan pembicaraan dari hati ke hati antara dua tokoh sentral Partai Gerindra tersebut.
Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya mengatakan, pertemuan tersebut berlangsung dengan penyampaian sejumlah surat dan laporan tertulis dari berbagai
Presiden Prabowo kemudian berdiskusi mengenai perkembangan berbagai persoalan hukum yang tengah terjadi di tanah air,” kata Teddy dalam unggahan di akun Instagram Sekretariat Kabinet.
Pertemuan Prabowo dan Dasco ini merupakan kali ketiga yang dilakukan pada pekan ini.
Pada Kamis 20 November 2025, Prabowo dan Dasco telah bertemu di Istana Merdeka, Jakarta, guna membahas berbagai isu, yakni kesejahteraan pengemudi ojek daring hingga penyelenggaraan ibadah haji tahun 2026.
Pertemuan keduanya juga terjadi pada Senin 17 November 2025 di Istana Merdeka. Prabowo dan Dasco saat itu membahas sejumlah program strategis, baik di bidang olahraga, hilirisasi dan politik serta keamanan.
Menurut penjelasan Seskab Teddy Indra Wijaya, ada dua agenda utama yang menjadi fokus pembicaraan.
Pertama, Sufmi Dasco Ahmad datang dengan membawa sejumlah aspirasi dan data konkret dari berbagai penjuru negeri.
“Dalam pertemuan tersebut, Prof. Sufmi Dasco Ahmad menyampaikan sejumlah surat serta laporan tertulis dari berbagai daerah,” ucap Teddy.
Laporan ini bisa diartikan sebagai masukan penting bagi Presiden Prabowo untuk merumuskan kebijakan yang lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat di tingkat akar rumput.
Agenda kedua, yang tidak kalah krusial, adalah diskusi mendalam mengenai situasi hukum di tanah air.
Meskipun tidak dirinci persoalan hukum apa saja yang dibahas, spekulasi publik langsung mengarah pada beberapa isu strategis, seperti revisi undang-undang, penguatan lembaga penegak hukum, hingga komitmen pemberantasan korupsi yang menjadi salah satu janji kampanye utama Prabowo.



Posting Komentar